HomeBlogAdviceMengulas Kota Cirebon, Satu Kota Empat Keraton

Mengulas Kota Cirebon, Satu Kota Empat Keraton

Sebagai salah satu kota wisata unik di Jawa Barat, Cirebon terkenal tidak hanya karena wisata kulinernya yang diwakili oleh Nasi Lengko dan berbagai menu udang, tapi juga karena destinasi wisata bersejarahnya. 

Cirebon dikenal juga sebagai Kota Keraton karena usut punya usut, kota ini memiliki empat keraton yang hingga kini masih ada dan dipimpin oleh sultan yang disegani masyarakat. Untuk Anda yang ingin tahu lebih banyak mengenai keraton-keraton di Cirebon dimulai dari Keraton Kasepuhan sebagai keraton pertama, simak sejarah Keraton Cirebon berikut ini selengkapnya!

1.       Asal Mula Cirebon Memiliki Empat Keraton

Keraton bukanlah hal yang asing di Indonesia berkat kultur budaya masyarakatnya di masa lalu, namun bisa dibilang tidak ada kota lain selain Cirebon yang memiliki empat keraton sekaligus di dalam satu kota. Keempat keraton yang ada di Cirebon ini tentu tidak muncul begitu saja, tapi ada sejarah besar pemerintahan di Cirebon yang menyelimutinya.

Sejarah keraton Cirebon bermula dari didirikannya Keraton Kasepuhan oleh Pangeran Cakrabuana, yang merupakan anak dari Prabu Siliwangi dari Kerajaan Padjajaran. Meskipun Pangeran Cakrabuana yang dikenal sebagai Raden Walangsungsang tersebut adalah putra sulung sekaligus berhak menjadi penerus untuk menggantikan raja Padjajaran, namun karena ia memeluk agama Islam, maka ia tak bisa menjadi raja di Kerajaan Padjajaran yang masih bercorak kepercayaan Sunda Wiwitan yang kental dengan pengaruh Hindu-nya. Itu sebabnya Cakrabuana memilih untuk menyingkir dari Padjajaran dan mendirikan keraton di Cirebon.

Seiring dengan perkembangan kekuasaan di Cirebon, terjadilah pembagian kekuasaan di antara keluarga Pangeran Cakrabuana sehingga ada empat keraton yang akhirnya didiami oleh para penerusnya.

2.       Keraton Kasepuhan

Keraton Kasepuhan adalah keraton pertama di Cirebon yang merupakan cikal bakal pemerintahan di kota ini. Arsitektur keraton ini masih dipengaruhi kebudayaan Hindu meski sudah merupakan kesultanan Islam. Bentuk gapura dan bangunan punya beragam ornamen dan keramik dengan motif khas, ada juga pengaruh budaya tiongkok di dalamnya.

Sebelum bernama Keraton Kasepuhan, keraton ini bernama Keraton Pakungwati. Berubah nama menjadi Keraton Kasepuhan karena pada masa kepemimpinan Pangeran Raja Martawijaya, wilayah cirebon dibagi dua dan Pangeran Raja Kartawijaya mendirikan Keraton Kanoman.

3.       Keraton Kanoman

Keraton Kanoman yang didirikan Pangeran Kartawijaya terletak tak terlalu jauh dari Keraton Kasepuhan. Desain arsitektur Keraton Kanoman amat berbeda dari Keraton Kasepuhan. Bangunan-bangunan Keraton Kanoman didominasi warna putih dengan hiasan-hiasan keramik di dindingnya. Terdapat berbagai peninggalan bersejarah di keraton ini seperti kereta kuda, peralatan rumah tangga, dan berbagai jenis senjata para prajurit keraton.

4.       Keraton Kacirebonan

Keraton Kacirebonan adalah pecahan dari Keraton Kanoman yang memiliki nuansa gabungan arsitektur khas Belanda, Cina, dan Arab. Kekhasan tersebut adalah akibat dari renovasi, rehabilitasi, dan penambahan bagian-bagian dan bangunan-bangunan baru di kompleks keraton sepanjang masa pemerintahan yang cukup lama. Hasilnya, keraton indah yang kini menjadi salah satu destinasi wisata Cirebon.

5.       Keraton Kaprabonan

Keraton Kaprabonan juga masih terkait erat dengan Keraton Kanoman. Keraton ini didirikan oleh pangeran dari Keraton Kanoman yang menolak menjadi penerus raja dan malah memilih untuk membuah pedukuhan untuk memperdalam ilmu agama Islam.

Gabungan daya tarik wisata sejarah lengkap dengan kulinernya tak pernah membuat bosan wisatawan yang berkunjung ke Cirebon.

Keep exploring...

Strategi Pemkab Cirebon Capai Target 1,2 Juta Wisatawan di 2025

VisitCirebon.com - Pemerintah Kabupaten Cirebon menargetkan kedatangan 1,2 juta wisatawan pada tahun 2025, sebuah angka yang meningkat 10-15 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang...

Kalender Event Januari 2025 di Cirebon dan Sekitarnya

Kalender event Januari 2025 banyak dicari oleh masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Bulan kelima dalam kalender ini terdapat banyak acara atau festival yang menanti untuk...

Places to travel

Visit Grage Cirebon Hotel

Grage Hotel Cirebon – Diskon s.d 50% Promo

Jl. RA Kartini No.77, Kejaksan, Kec. Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat 45123
Mulai dari IDR 750.000
Visit Cirebon Patra Cirebon Hotel & Convention

Patra Cirebon Hotel & Convention – Diskon s.d 50% Promo

Jl. Tuparev No.11, Kedawung, Kec. Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat 45153
Mulai dari IDR 750.000

BATIQA Hotel Cirebon – Diskon s.d 50% & Harga Promo

Jl. DR. Cipto Mangunkusumo No.99, Sunyaragi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45131
Mulai dari IDR 750.000

Related Articles

Strategi Pemkab Cirebon Capai Target 1,2 Juta Wisatawan di 2025

VisitCirebon.com - Pemerintah Kabupaten Cirebon menargetkan kedatangan 1,2 juta wisatawan pada tahun 2025, sebuah...

Kalender Event Januari 2025 di Cirebon dan Sekitarnya

Kalender event Januari 2025 banyak dicari oleh masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Bulan kelima dalam...

Rekomendasi Pantai di Cirebon Buat Santai, ada 3 Pantai Terbaik!

Kota dan Kabupaten Cirebon tak hanya menawarkan ragam kuliner dan wisata ziarah maupun sejarah....

Wisata Edukatif Museum Topeng Cirebon, Tiket Masuk Gratis!

Ingin mengisi liburan akhir pekan sembari menambah pengetahuan tentang kesenian topeng? Di Cirebon, Jawa...

Kalender Event Agustus 2024 di Cirebon dan Sekitarnya

Kalender event Agustus 2024 banyak dicari oleh masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Bulan keenam dalam...

Kalender Event Juli 2024 di Cirebon dan Sekitarnya

Kalender event Juli 2024 banyak dicari oleh masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Bulan kelima dalam...

7 Tempat Wisata di Cirebon 2024 Terbaru dan Paling Favorit

Saat lagi penat-penatnya dengan urusan kerja, Cirebonsering jadi tempat pelarian yang paling bisa bikin...

7 Wisata Cirebon Terbaik yang Sedang Hits dan Ramai Dikunjungi

Ingin liburan ke Cirebon tapi bosan dengan tujuan wisata yang itu-itu saja? Jangan kahwatir,...

Naura Hospitality Network


Nowadays, more and more cities are using Visit(City).com websites to attract visitors and promote their destinations internationally. These websites have become a very powerful tool for city marketing, with over 500 cities adopting this approach, including well-known destinations like VisitDubai.com, VisitSingapore.com, VisitQatar.com and VisitLasVegas.com

VisitDubai.com is a prime example of the strength of a Visit[city].com website. With monthly visitors reaching around 2 million, and a total of 17.1 million tourists visiting Dubai in 2023, VisitDubai.com has become one of the strongest tourism brands in the world.

Senyum Hospitality owns and operates a network of travel site using only premium location based domain names. We’ve invested in a portfolio of premium domains using Visit + City, Explore + City only. Simply the best travel domains to build a long-lasting brand.

Here are a few of our digital assets / domain names;

Asia
VisitCirebon.com, VisitBalikpapan.com, VisitBatam.com, VisitOita.com, VisitHyogo.com, VisitJeonju.com,
Visit****.com (Acquired) ,  Visit*****.com (Acquired)
ExperiencePalau.com

Europe
VisitChalki.com ,  Visit*****.com (Acquired)

Middle East
ExploreMuscat.com

United States (US)
ExperienceOhio.com,  Visit*****.com (Acquired)

Talk to us about our digital assets / domain names, place ads, or developing travel solutions for your location.

This will close in 0 seconds

//
Ask us anything about Visit Virebon!
Planning your trip to Cirebon?